Tuesday, August 29, 2017

Cara Mengatasi Transaksi Reversal Pada Mesin EDC BRILink ingenico Move/2500

Untuk jenis mesin EDC BRILink ingenico Move/2500 apabila ada traksaksi yang reversal ternyata tidak bisa digunakan sebelum kita menghapus transaksi tersebut . Beda dengan mesin EDC merek lainnya seperti ingenico iWL220 atau yang lainnya. 


Nah sebelum kita masuk kepokok pembahasan silahkan tekan tombol function lalu tekan angka 1 selanjutnya tekan enter dan pilih mini ATM Nah disitu kita bisa memastikan apakah ada transaksi yang reversal....? 
Dan kalau memang ada transaksi yang reversal maka langkah yang harus kita lakukan adalah menghapus transaksi yang reversal terlebih dahulu.



Baiklah untuk cara menghapus transaksi yang reversal pada mesin EDC BRILink ingenico Move/2500 silahkan ikuti langkah - langkah dibawah ini:
  • Hidup kan mesin EDC BRILink ingenico Move/2500
  • Tekan tombol function (tombol yang ada lingkarannya) 
  • Pada input number silahkan tekan angka 888 lalu enter (tombol warna hijau)
  • Dan selanjutnya masuk pada enter password tekan angka 292586 dan tekan enter 
  • Nah disitu kita masuk pada menu enginer lalu pilih nomor 2 (print data) dan enter
  • Pada menu print data paling atas (0- terminal) silahkan tekan enter maka mesin EDC akan mencetak 
  • Dan selanjutnya carilah Kode Pvd Func 99: 997513 pada struk yang telah dicetak tadi
  • Lalu tekan tombol function 
  • Masuk pada input number dan tekan 99 lalu enter
  • Selanjutnya masuk pada menu password dan tekan 997513 lalu enter
  • Selanjutnya pada menu maintenance pilih no 2 (clear reversal) lalu pilih enter. Sekedar mengingatkan Jangan sampai Pilih yang paling atas (Clear all) karena menu pada mesin akan terhapus alias hilang semua. 
  • Dan yang terakhir pada menu confirm (clear reversal? pilih yes



Nah sampai disitu berarti kita sudah berhasil menghapus transaksi yang reversal pada mesin EDC BRILink ingenico Move/2500 dan untuk memastikan apakah transaksi yang reversal sudah terhapus apa belum silahkan kembali lagi ke : 
  • Tombol function
  • Lalu tekan angka 1 dan tekan enter lagi
  • Selanjutnya pada menu Log Transaksi pilih Mini ATM lalu tekan enter
  • Nah disitu pada menu INV NO. Pastikan sudah tidak ada lagi transaksi yang reversal
  • Kalau memang sudah terhapus berarti mesin EDC BRILink ingenico Move/2500 sudah bisa digunakan untuk transaksi lagi.
Selamat mencoba.

Saturday, August 26, 2017

Cara Mudah Untuk Melihat Rincian Fee Yang diberikan Kepada Agen BRILink

Untuk melihat rincian jumlah fee yang diberikan kepada agen BRILink caranya sangat mudah, dan disitu telah tersedia laporan fee yang diterima oleh agen BRILink. 
Setiap Agen BRILink akan mendapatkan sharing fee yang nominalnya berbeda - beda untuk semua jenis transaksi yang berhasil.

Yang dimaksud dengan sharing fee diatas adalah pembagian fee dengan nilai yang telah disepakati antara BRI dengan agen BRILink.
Dibawah ini ada beberapa jenis transaksi dan nilai fee yang didapat oleh agen BRILink   

  • Pembelian PLN Token Rp. 1.125
  • Pulsa Simpati/AS Rp. 2.250
  • Transfer sesama BRI Rp. 500
  • Cicilan motor Rp. 2.250
  • Transfer antar Bank Rp. 2500
Nah untuk cara melihat rincian fee yang kita peroleh silahkan kunjungi alamat dibawah ini

https://agen.bri.co.id

Dan selanjutnya akan muncul tampilan seperti dibawah ini



Pada saat kita disetujui untuk menjadi Agen BRILink kita pasti mendapat kiriman via sms yang berisikan Username dan Password. 
Contoh: 
Username: b000001370120839
Pass: 000001370120839
Dan apabila kita lupa atau mungkin sudah terhapus kita juga bisa melihat pada struk transaksi dan isi dengan menambah huruf  b didepan nomor ID Merchant.

Selanjutnya silahkan klik login dan akan muncul tampilan seperti di bawah ini




Selanjutnya silahkan klik download laporan lalu pilih laporan bulanan BRILink 




Dan yang terakhir silahkan pilih bulan dan tahun pada periode dan klik download maka hasilnya seperti dibawah ini



Nah sampai disini berarti kita sudah berhasil untuk cara melihat rincian fee yang diberikan oleh agen BRILink dan selamat mencoba.

CARA REGISTRASI INTERNET BANKING BRI

Internet banking merupakan salah satu layanan perbankan yang mana kita bisa melakukan transaksi apapun tanpa harus pergi ke bank atau ke atm...